Lompat ke isi utama

Berita

Tingkatkan Kompentesi Pengawas, Bawaslu Kuansing Ikuti Pelatihan Kompetensi Batch II

Teluk Kuantan (01/09/2023) - Usai pelantikan anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten/Kota, Bawaslu RI terus bergerak cepat meningkatkan kapasitas jajaran pengawas tingkat Kabupaten/Kota. Setelah sebelumnya digelar Batch I, Bawaslu Kabupaten Kuantan Singingi kembali mengikuti pelatihan Batch II yang diselenggarakan Bawaslu RI bertempat di IPC Bogor (28 Agustus-1 September 2023).

Kegiatan tersebut diikuti 160 peserta dari berbagai provinsi di seluruh Indonesia. Perwakilan dari Bawaslu Kuantan Singingi diikuti oleh Ketua Bawaslu Kuantan Singingi Mardius Adi Saputra, SH., MH yang membidangi Divisi SDM, Organisasi, Datin & Diklat.

Pimpinan Bawaslu RI, Puadi, S.Pd., MM, dalam sambutan pembukaan menyampaikan, adanya pendidikan dan pelatihan, terus mengalami perubahan untuk memberikan kontribusi bagi Bawaslu kabupaten/Kota dalam peningkatan SDM, sangat penting sekali. "Penyelenggaraan Pemilu kedepan tidak main-main kalau kurang berkualitas dan tidak menguasai tugas serta divisinya akan berakibat fatal. Melalui pelatihan ini bisa sebagai bekal saat di lapangan sehingga tidak lagi gamang dalam menjalankan tugasnya," katanya.

Selanjutnya Plt Kapuslitbangdiklat Bawaslu RI, Ibrahim Malik Tandjung, dalam laporan kegiatan menyampaikan bahwa kompetensi bagi pengawas Pemilu adalah sebuah hal pokok yang harus dimiliki, dikuasai dan diimplementasikan dalam mendukung tugas pencegahan, pengawasan dan penindakan Pemilu.

kata Ibrahim Malik menambahkan salah satu syarat terciptanya Pemilu yang berintegritas adalah penyelenggara Pemilu yang kompeten, dalam hal ini adalah pengawas Pemilu. Kompetensi yang harus dimiliki oleh seorang pengawas Pemilu terdiri dari beberapa kompetensi yang ada.

Ketua Bawaslu Kuantan Singingi Mardius Adi Saputra yang mengikuti pelatihan Batch II tersebut menyampaikan " Menyampaikan rasa syukurnya ke pada Allah SWT, karena dapat mengikuti diklat ini. Saya rasa diklat ini sangat luar biasa sekali manfaatnya, mengingat pentingnya peningkatan sumber daya manusia paratur pengawas pemilu, untuk menghadapi pekerjaan yang padat dan berat kedepannya. Semoga kami dapat menjadi pengawas pemilu sesuai dengan peraturan perundang-undangan. " ungkap ketua Bawaslu Kuansing ***

Tag
BERITA