Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kuansing Mengikuti Kegiatan Sosialisasi Framework IKP Pilkada Tahun 2020

Teluk Kuantan (18/06/2020) – Koordinator Divisi Pengawasan Humas dan Hubal Bawaslu Kuantan Singingi mengikuti Diskusi Daring mengenai sosialisasi framework, Bahas Pemuktahiran IKP dan penyelenggaraan Pilkada di tengah pandemi Covid – 19 yang ditaja Bawaslu RI, kegiatan ini dilaksanakan pada hari rabu tanggal 17 Juni 2020 Pukul 10.30 Wib.

Kegiatan daring ini dipimpin langsung oleh Koordinator Divisi pengawasan Bawaslu RI M. Afifudin, Narasumber dalam kegiatan ini diisi oleh  Kabag Analisis Pengawasan Bawaslu RI Ilham Yamin, Tenaga ahli Divisi Pengawasan Bawaslu RI Maskhruddin Hafiz. peserta dalam kegiatan tersebut diikuti oleh Kordiv Pengawasan Bawaslu Provinsi dan Kabupaten/Kota (Provinsi Riau, Bangka Belitung dan Jambi).

Kegiatan ini membahas terkait  upaya - upaya pemetaan komprehensif mengenai potensi pelanggaran dan kerawanan dalam penyelengara pilkada di tengah Pandemi Covid-19. selanjutnya tujuan dilakukannya penyusunan IKP adalah sebagai bahan analisis, rekomendasi kebijakan, dan untuk mengidentifikasi berbagai potensi masalah/pelanggaran pada tiap-tiap tahapan dengan mengedepankan berbagai aspek dimensi, Selain itu juga IKP dapat menjadi warning sistem dan pemetaan bagi Bawaslu dalam menjalankan tugas pengawasan dan pencegahan.

Koordinator Pengawasan Humas dan Hubal Bawaslu Kuantan Singingi Teddy Niswansyah S.I.Kom yang mengikuti kegiatan daring tersebut menyampaikan "pengumpulan data IKP Pilkada Kuansing telah disampaikan ke Bawaslu RI, IKP tahap awal ini memuat variabel tentang pandemi Covid 19. Sehingga diharapkan nanti akan menjadi gambaran sebagai pemetaan kerawanan Pilkada 2020" ujar Teddy setelah mengikuti kegiatan daring tersebut.

Selanjutnya pada tanggal 23 Juni 2020, Bawaslu RI akan melaksanakan launching update IKP Pilkada Tahun 2020 dan Pelaksanaan update data IKP Pilkada Tahun 2020 tersebut dilakukan sebanyak 3 kali untuk melihat akurasi data ataupun realitas potensi/pelanggaran pasca pandemi Covid-19.***

Tag
BERITA